Statistiche web

Dapatkan Up Date Perkembangan Gaya Hidup di Korea, korean style, Biaya Hidup di Korea dan semua hal Tentang Korea Sini

CARA IKUTI TREND KOREA

Ternyata Peringatan Hari Romantis Di Korea Selatan Tak Hanya Valentine Day's

Mempelajari Peringatan Hari Romantis di Korea Selatan

Korea Selatan adalah negara yang terkenal dengan Drama - drama Romantisnya, apakah kehidupan masyarakat di sana juga seperti di dalam film tersebut ? ternyata memang benar ! Di Korea Selatan, di mana pria - prianya selalu terlihat romantis dalam kehidupan sehari - harinya seperti di dalam film- film drama yang kita lihat. hal ini terbukti dengan banyak hari spesial yang romantis kemudian didedikasikan untuk orang - orang yang mereka disayangi. Saking romantisnya mereka maka Tak hanya Tanggal 14 Februari saja yang menjadi hari romantis bagi mereka, ternyata tanggal 14 di setiap bulan mereka rayakan dengan hari - hari spesial untuk pasangan mereka. Tradisi ini ternyata muncul dari budaya Korea dan sudah menyebar ke berbagai belahan dunia, terutama pada kaum remaja. Mari Kita simak selengkapnya, apasaja kah Hari - hari peringatan spesial yang mereka rayakan ketika tanggal 14 setiap bulannya ? Sebelum kalian mengetahui lebih jauh tentang hari - hari perayaan yang romantis di korea selatan itu setiap tanggal 14 tersebut, tentunya kalian juga harus selalu up date dengan informasi Mode dan gaya fashion mereka dong ! kalian bisa melihat daftar Model Fashion Korea Terbaru tahun ini dengan Cara :


Hari - Hari Peringatan Romantis di Korea yang Mereka Rayakan Setiap Tanggal 14 - Selamat Menyimak !





Ih.... Romantis banget ga sih..... ! apa lagi ya hari romantis lainnya yang ada di Korea Selatan Selain Yang Tanggal 14 itu ! dan gimana cara mereka memperingatinya !




  1. 14 Januari – Diary Day

    Pada awal tahun, sepasang kekasih akan saling memberikan diary atau agenda tahunan. Buku ini akan digunakan untuk mencatat setiap kejadian-kejadian yang mereka alami selama setahun penuh loh. Kalau ternyata hubungan mereka selalu cocok, buku diary akan dilanjutkan ke tahun berikutnya. Dengan demikian mereka akan selalu memiliki kenangan peristiwa-peristiwa yang pernah mereka alami.

  2. 14 Februari – Valentine Day

    Siapa sih yang tidak tahu hari yang satu ini? Valentine day dirayakan dengan pemberian coklat atau bunga dari perempuan kepada laki-laki yang mereka sukai. Coklat dan bunga yang mereka berikan ini merupakan wujud perasaan mereka terhadap sang laki-laki.

  3. 14 Maret – White Day

    White day adalah hari yang ditunggu-tunggu oleh setiap wanita. Kaum adam akan memberikan coklat, bunga, atau kado spesial lainnya sebagai wujud rasa kasih sayang mereka. Nah, selain itu, white juga dianggap sebagai hari balas budi sang pria untuk wanita yang dicintainya.

  4. 14 April – Black Day 블랙 데이

    Nah untuk para jomblo jangan khawatir nih. Meskipun ditolak di hari-hari sebelumnya, masih ada Black Day yang akan menemani para jomblo-ers. Biasanya para jomblo akan berkumpul dan rekreasi bersama. Pada umumnya remaja di korea akan menyantap jangyun atau sup mie hitam. Selain itu, dresscode mereka pun berwarna hitam.

  5. 14 Mei – Rose Day atau Yellow Day

    Nah di hari ini, pasangan akan bertukar bunga mawar nih. Selain itu, dresscode yang digunakan adalah warna kuning, karena itulah Rose Day juga diingat sebagai Yellow Day.

  6. 14 Juni –  Kiss Day

    Wah ini nih yang bulan-bulannya liburan yang biasanya romantis. Pada kiss day, pasangan yang sedang pedekate akan berjalan-jalan dan biasanya akan diakhiri dengan pernyataan cinta serta ditutup dengan ciuman.

  7. 14 Juli – Silver Day

    Wah kalau di Indonesia, pajak jadian atau PJ akan ditanggung oleh pasangan. Tapi kalau di Korea ternyata beda loh. Di Korea, pasangan akan meminta pajak dari teman-teman mereka, dan teman-teman mereka mau tidak mau harus menuruti keinginan sepasang kekasih tersebut. Biasanya mereka akan meminta perhiasan dari perak sebagai bentuk restu, oleh karena itu hari ini disebut dengan Silver Day.

  8. 14 Agustus – Green Day

    Wah dari namanya mirip dengan nama band nih. Tapi jangan salah ya, green day diperingati dengan pasangan yang akan berjalan-jalan ke alam alias rekreasi. Bisa camping, ke gunung, atau sekedar ke taman kota. Nah biasanya mereka akan minum soju (arak beras khas korea) bersama-sama.

  9. 14 September – Photo and Music Day

    Pada hari ini, pasangan akan berfoto selfie, Tetapi mereka ngga bakal pilih sembarang tempat, biasanya mereka akan menyempatkan diri untuk berfoto di tempat-tempat unik atau yang memiliki kenangan tersendiri. Selanjutnya, mereka akan pergi bersama teman-teman untuk nongkrong, ntah itu bar, karaoke, atau tempat - tempat gaul lainnya

  10. 14 Oktober – Wine Day

    Hari yang satu ini untuk pasangan yang sudah cukup umur saja. Sesuai judulnya, pasangan akan diner romantis dan tentunya wine adalah minuman wajib mereka.

  11. 14 November – Movie dan Orange Day

    Nah, di hari ini pasangan akan nonton bareng ke bioskop. Tidak sampai di situ saja, mereka akan menggunakan warna oranye sebagai dresscodenya.

  12. 14 Desember – Hug Day

    Wah, ini tanggal 14 yang terakhir di setiap tahun. Pada hari ini, pasangan akan saling berpelukan sebagai ucapan syukur bahwa mereka sudah bisa melalui satu tahun dengan lancar. Tapi tidak hanya dengan pasangan loh, pelukan bisa untuk keluarga yang mereka sayangi, teman, atau sahabat.

-->  SELANJUTNYA